Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jambore Anak Yatim (2)

Pembukaan oleh Ust Yasin yang memulai dengan kalimat salam, hamdalah dan solawat. Kemudian mengajak anak-anak bersemangat dengan berbagai yel-yel. Setelah itu, lantunan merdu Surat Al Mulk dibacakan ananda Akira Qolbi. Anak-anak tampak khusyuk mendengarkan bacaan Quran itu.

Sesaat kemudian,  Pak Haris Muhtadi, Ketua Takmir Masjid Baitul Mukminin,  menyampaikan nasehat agar anak-anak yatim tak pernah kecil hati dan selalu bermimpi sukses dunia akhirat. Dikatakan olehnya, bahwa banyak emimpin dunia yang terlahir atau dibesarkan dalam kondisi yatim.


Motivasi setelah itu, disampaikan oleh Pak Sugiono. Bapak yang dikenal sebagi penyantun anak yatim dan dhuafa itu juga memberikan nasehat serupa.  Beliau katakan, bahwa menjadi suskes itu bisa sekalipun kondisinya anak yatim. Beliau juga menceritakan masa lalu ketika ditinggal oleh ayahanda tercinta saat usia belia. "Jangan patah semangat ya Nak, Allah pasti mengabulkan cita-cita kalian selagi bersungguh-sungguh dalam belajar dan berusaha," ungkap pimpinan PT Sarana Dwi Makmur itu

Motivasi berikutnya disampaikan oleh Ustad Yasin dengan menceritakan kisah hidup Nabi Muhammad yang terlahir sebagai anak yatim. Setelah secara resmi pembukaan dimulai, anak-anak yatim bergeser ke ruang aula terbuka PPLH. Kesan klasik dan artifisial ruangan turut memicu semangat peserta. Suara yel-yel tampak bersautan menggema. Coach Bunda Maya menyampaikan pembekalan psikologi tentang bagaimana cara menghadapi tekanan saat di sekolah. Misal pada saat terkena bullying teman, dimarahi guru, atau cara bergaul dan lain sebagainya.

Sekitar pukul 10.00 peserta anak yatim sudah di handle oleh tim outbond dari PPLH. Mereka dibagi jadi 3 kelompok dengan satu pendamping per kelompoknya. Mulai dari permainan kekompakan memasukan air, tutup mata, hingga flying fox.

Bersambung

Posting Komentar untuk "Jambore Anak Yatim (2)"